Pantai Depok : Daya Tarik, Fasilitas, Rute, Jam Buka dan Harga Tiket

Pantai Depok : Daya Tarik, Fasilitas, Rute, Jam Buka dan Harga Tiket

Pantai Depok - Bagi anda yang ingin menghabiskan waktu untuk berwisata ke Jogja, satu hal yang menjadi buruan banyak wisatawan adalah objek wisata pantai. Di kota Yogyakarta terdapat 2 pilihan tipe pantai yang memiliki keunikan serta keindahan masing-masing. Kedua tipe tersebut adalah pantai pasir hitam dan pantai pasir putih. Salah satu pantai yang berpasir hitam di Yogyakarta adalah Pantai Depok Bantul yang bisa anda jadikan tempat seru untuk berwisata.

Pantai Depok Jogja

 

Pantai Depok Bantul ini sangat cocok untuk menemani anda bersantai ria menikmati suasaan tenang disekitaran pantai sekaligus berburu menu kuliner lezat yakni olahan seafood. Pantaiini memang terkenal sebagai salah satu pusat kuliner seafood nya. Bahkan di pantai wisata ini juga terdapat TPI atau Tempat Pelelangan Ikan. seafood yang terdapat di pantai ini dijamin masih fresh karena langsung dari tangkapan para nelayan sekitar. Tak heran jika lokasi wisata ini banyak digandrungi para pecinta kuliner laut.

Daya Tarik :

Pantai Depok Jogja

Mengenai asal usulnya, Pantai Depok ini dulunya merupakan bibir pantai yang kurang populer. Di pantai ini bahkan tidak terjadi aktivitas apapun. Pada tahun 1997 akhirnya datang sejumlah nelayan yang berasal dari Cilacap dan menemukan kawasan yang cocok untuk berlabuh di area pantai ini. Para nelayan tersebut juga membawa hasil tangkapan mereka berupa ikan dan ditawatkan pada masyarakat sekitar.

Melihat fenomena ini para masyarakat yang notabene bekerja sebagai penambang pasir pantai pun mulai tertarik untuk beralih profesi sebagai nelayan. Pantai ini pun kian lama kian ramai dengan hasil tangkapan laut yang sangat melimpah dan kemudian dibangunlah TPI. Selain itu, di pantai ini juga terdapat warung-warung yang menyediakan hasil olahan seafood yang menjadi tujuan favorit para wisatawan hingga saat ini.

Lokasi pantai Depok ini juga sangat strategis karena berada dekat dengan Pantai Parangtritis yang populer di Jogja. Namun belum ada pantai yang lebih populer dengan menu olahan seafood di Jogja selain di pantai ini.

Setelah selesai menelusuri keindahan pantai ini dan juga perut sudah terisi penuh dengan menu lezat dari seafood, pengunjung bisa melanjutkan eksplor wisata. Di sekitar lokasi pantai ini terdapat Gumuk Pasir yang indah. Gumuk Pasir ini adalah fenomena alam yang cukup cantik dan unik sehingga banyak dicari wisatawan.

Bukan hanya itu saja, pantai wisata ini juga dinobatkan sebagai pusat kegiatan olahraga kedirgantaraan atau aerosport. Hal ini karena pantai Depok memiliki landasan pacu untuk pesawat kecil atau pesawat perintis yang digunakan untuk aerosport.

Bagi anda yang ingin menghabiskan waktu di kota Jogja, maka pantai indah yang satu ini sangat recommended untuk anda jadikan tujuan wisata terutama bagi anda yang hobi dengan kuliner laut.

Fasilitas :

  • Area parkir
  • Warung makan
  • Spot foto menarik
  • Mushola
  • Toilet
  • Wahana bermain

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk :

Pantai Depok Bantul ini buka setiap hari mulai pukul 08.00

Adapun untuk harga tiket masuk kawasan wisata Pantai Depok  ini adalah Rp 10.000 per orang. Bagi pengunjung yang datang dengan mengendarai kendaraan pribadi maka dikenai tarif parkir sebesar Rp 2.000 per sepeda motor dan Rp 5.000 per mobil.

Akses dan Rute :

Lokasi wisata pantai di Jogja ini mudah untuk dijangkau karena terletak di dekat kawasan wisata yang sudah lebih dulu populer di Jogja yakni pantai Parangtritis. Meskipun lokasinya cukup jauh dari pusat kota Jogja namun akses jalan menuju lokasi wisata ini sudah layak dan bagus sehingga mempermudah untuk mencapai tempat yang dituju.

Alamat pantai Depok ini adalah Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Adapun ruten untuk menuju lokasi pantai adalah dari arah kota Jogja menujuke arah selatan melewati jalan Parangtritis. Dari situ anda tinggal mengikuti jalan yang ada dengan berjalan lurus dan belok selatan sampai menemui jembatan panjang.

Dari jembatan tersebut anda akan menemukan sebuah pos retribusi atau loker pembayaran tiket untuk masuk ke pantai Parangtritis. Sebelum loket pembayaran tiket tersebut anda bisa mengambil arah kanan hingga menjumpai papan nama yang bertuliskan wisata Pantai Depok. Setelah itu, anda tinggal mengikuti arah jalan yang ditunjukkan hingga tiba di lokasi wisata.

Jarak lokasi pantai jika ditempuh dari kota Yogyakarta kurang lebih sepanjang 27.7 km. Jika ditempuh dengan kendaraan bermotor dibutuhkan waktu sekitar 52 menit hingga sampai ke lokasi pantai dengan kecepatan standart.

Tips Berwisata :

  • Berkunjunglah di suasana dan cuaca yang cerah agar anda bisa mengeksplor daerah sekitar pantai dengan nyaman.
  • Gunakan alas kaki yang nyaman untuk menyusuri daerah pantai yang berpasir.
  • Gunakan pakaian yang nyaman dan juga membawa pakaian ganti jika ingin bermain air di pinggiran pantai.
  • Jika ingin menikmati olahan seafood pastikan anda tidak alergi dengan jenis makanan laut.

Jadi jika Anda menginap di sebuah homestay selama berada di Jogja, jangan lupa untuk memesan homestay Jogja yang secara lokasi berdekatan dengan tempat wisata Pantai Depok.

  • 11 Mei 2019
  • 2,387 kali

Tags

Comments - 0

Belum Ada Komentar Mengenai Post Ini... Jadilah Yang Pertama... ^_^

Add Comment

Menyimpan

Tentang Penulis

WHouse Indonesia Solusi Cepat Booking Homestay

Pesan Homestay di Jogja murah dan mudah di mana lagi kalau bukan di WHouse Indonesia.

Trending Post

Kebijakan Pembatalan, Deposit dan Refund WHouse Indonesia (homestayjogja.co.id)

PERGANTIAN UNIT DAN ATAU RESCHEDULE •    PERGANTIAN UNIT yang dimaksud ...

22 Mei 2020

7 Homestay di Jogja Untuk Rombongan Dengan Harga Terjangkau

7 homestay di Jogja untuk rombongan merupakan sebuah info yang dianggap sangat penting dan sangat dibutuhkan oleh para traveler ataupun bagi rombongan yang

21 Jun 2017

Jiwa Jawi Resto : Keunikan dan Harga

Jiwa Jawi merupakan sebuah resto yang berlokasi di tengah hutan. Menu yang dihidangkan pun bervariasi, begitu juga dengan harga yang ditawarkan.

16 Mei 2020

Our Instagram

Categories