PUNCAK SUROLOYO : Daya Tarik, Fasilitas, Rute
Puncak Suroloyo berada di perbukitan Menoreh tepatnya di dusun Keceme, Onggosoro, Giritengah, Borobudur, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari puncak Suroloyo kalian bisa melihat kota Yogyakarta dari ketinggian. Dikarenakan bukit Menoreh memiliki ketinggian kurang lebih 2000 meter yang membentang sepanjang kota Yogyakarta. Dan puncak Suroloyo menjadi salah satu titik tertinggi di perbukitan Menoreh. Puncak Suroloyo sendiri merupakan salah satu wisata hits di daerah Kulon Progo. Apabila cuaca sedang bagus dan cerah kalian bisa melihat Gunung Merapi dan Gunung Merbabu di sisi timur dan kalian bisa melihat panorama Gunung Sumbing dari sisi utara. Untuk sampai ke puncak ini kalian bisa menaiki tangga yang tinggi, walaupun terasa lelah namun sesampainya di atas rasa lelah itu akan terbayarkan dengan pemandangan yang sangat indah. Kalian dapat melihat seluruh kota Yogyakarta dari ketinggian dan melihat pemandangan alam yang hijau.
Daya Tarik
Puncak Suroloyo sangat cocok untuk melihat terbitnya matahari dan terbenamnya matahari. Sekaligus kalian dapat melihat indahnya pemandangan yang indah dari titik ketinggian. Pemandangan yang indah akan membuat kalian semakin nyaman berada disana. Untuk mencapai atas kalian bisa menaiki jalan setapak yang berbentuk tangga. Namun kalian tidak perlu khawatir akan terpeleset karena akses menuju puncak sudah bagus. Selain paling cocok untuk menyaksikan matahari terbit dan terbenam, obyek wisata ini juga bisa digunakan untuk camping karena menyajikan pemandangan malam yang sangat indah.
Fasilitas
- Toilet
- Tempat Sholat
- Warung makan
- Villa dan Homestay
- Area Parkir (dibawah)
Jam buka dan Harga Tiket
- Jam buka wisata puncak suroloyo buka setiap hari dari mulai Senin-Minggu selama 24 Jam
- Harga tiket masuk yang ditawarkan di puncak Suroloyo
- Tiket masuk : Rp 2.000
- Jasa Persewaan Objek : Rp 50.000
- Parkir motor : Rp 2.000
- Parkir Mobil : Rp. 5.000
Akses dan Rute
Puncak Suroloyo berada di perbukitan Menoreh tepatnya di dusun Keceme, Onggosoro, Giritengah, Borobudur, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Akses termudah menuju objek wisata ini apabila kalian dari pusat kota nol km Yogyakarta ke barat melewati jalan KH Ahmad Dahlan mengikuti jalan utama, jika sudah sampai perempatan ringroad barat/pelemgurih kalian bisa berbelok ke kanan lurus terus tetap ikuti jalan, jika sudah sampai perempatan Demak ijo kalian bisa berbelok ke kiri menuju jalan godean. Apabila sudah sampai perempatan godean kalian bisa berbelok ke kanan/utara melewati jalan gedongan-tempel. Ikuti sampai kalian menemukan pertigaan setelah itu kalian bisa berbelok ke arah barat dan tetap ikuti jalan. Setelah sampai perempatan kalian bisa berbelok ke kanan tetap ikuti jalan hingga menemukan pertigaan. Dari pertigaan kalian bisa ambil ke kiri melewati jalan samigaluh. Ikuti jalan utama sampai melewati jalan Suroloyo. Maka kalian akan sampai di wisata Puncak Suroloyo
Tips Wisata
- Pastikan diri anda sedang dalam keadaan bugar dan sehat.
- Kalian bisa membawa Kamera atau HP guna mengabadikan spot menarik yang berada di Puncak Suroloyo
- Bagi orangtua yang membawa anak kecil, perhatikan buah hati anda.
- Gunakan alas kaki yang nyaman agar perjalanan menuju Puncak Suroloyo tidak terganggu.
- Pastikan anda datang saat kondisi cuaca sedang cerah.
- Jika kalian akan camping, maka pastikanlah anda membawa perlengkapan camping termasuk tenda.
Dari berbagai macam lokasi yang ditawarkan, objek wisata Puncak Surployo bisa menjadi rekomendasi ketika Anda ingin berwisata di sekitaran Kota Yogyakarta. Untuk itu tidak perlu berlama-lama lagi yuk segera agendakan liburan Anda sekarang juga dengan menyewa salah satu homestay di Jogja agar wisata Anda lebih menyenangkan.
- 7 Mei 2020
- 2,019 kali
Belum Ada Komentar Mengenai Post Ini... Jadilah Yang Pertama... ^_^